My Top 3 K-Drama in 2017



Happy new year people and welcome to 2018! 
Kali ini gue bakal ngreview 3 K-Drama yang paling gue suka di tahun 2017. Cocok banget buat kalian yang lagi libur kuliah atau yang lagi pengen cari hiburan di rumah. Yuk disimak review dari gue!


1. Chicago Typewriter 


Poster Drama (asianwiki)



Chicago Typewriter merupakan drama dari channel tvN yang bergenre romance-fantasy. Drama ini mengikuti tren seperti Goblin yang menghadirkan cerita di masa lalu dan di masa kini. Cerita di masa lalu-nya adalah di era perjuangan kemerdekaan Korea. Drama ini dibintangi oleh Yoo Ahn In sebagai Han Se Joo,  Lim Soo Jung sebagai Jeon Seol, dan Ko Gyung Poo sebagai Yoo Jin  O.

Kisah ini bermula saat seorang penulis novel terkenal yang bernama Han Se Joo ‘bertemu’ dengan mesin ketik tua yang dibuat di Kyungsung pada tahun 1930. Mesin ketik tua tersebut diantarkan ke rumah Han Se Joo oleh Jeon  Seol. Jeon Seol  adalah seorang wanita lulusan kedokteran hewan yang selalu  merasakan bahwa Ia pernah membunuh seseorang yang  penting  di  kehidupan sebelumnya. Ia juga merupakan fans fanatik Han Se Joo.


Mesin Ketik Tua


Han Se Joo yang sedang mencari ide untuk novel terbarunya merasa kaget karena secara tiba-tiba script novel yang sebenarnya belum dia ketik ternyata sudah diterima pihak penerbit dan mendapat respon positif. Setelah ditelusuri, penulis script novel tersebut adalah Yoo Jin Ohantu penunggu mesin ketik tua. Naskah yang ditulis oleh Yoo Jin O merupakan novel romance yang mengisahkan para pejuang kemerdekaan Korea. Tokoh utamanya tak lain adalah Han Se Joo dan Jeon Seol sebelum reinkarnasi dan Yoo Jin O sebelum menjadi hantu.


Masa Kini (Soompi)


Lalu, apakah Jeon Seol pernah membunuh seseorang yang penting di masa lalu? Mengapa Yoo Jin O menjadi satu-satunya yang menjadi hantu dan tidak dapat bereinkarnasi? Semua pertanyaan tersebut akan dijawab seiring dengan kembalinya ingatan masa lalu mereka.

Menurut gue, drama ini ditulis dengan sangat apik dan setiap pemain mendalami perannya dengan baik. Alur maju-mundurnya rapih sehingga tidak membuat bingung dan penonton sangat dibuat penasaran hingga akhir episode. Drama ini sukses membuat gue menangis di akhir-akhir episode karena ending dari masa lalu mereka yang menyentuh dan tak terduga, so jangan lupa siapin tisu :’).


Masa Lalu (Soompi)


Drama ini memang gak seterkenal Goblin namun dari segi kualitas cukup setara. Mungkin karena pemainnya belum seterkenal Gong Yoo atau Le Min Hoo kali ya, jadi ga booming banget. Selain itu gue suka banget sama soundtracknya, yang paling gue suka Satelite dari Saltnpaper, liriknya bahasa inggris dan ngena banget musiknya.

Gue tipe yang suka bosen ketika nonton romance dan suka ngeskip beberapa bagian, tapi Chicago Typewriter sama sekali gak gue skip. Di episode akhir-akhir gue pengen banget ngeskip karena gak kuat sedih banget tapi akhirnya gue tahan karena penasaran :’)

2. Save Me

 
Poster Drama (asianwiki)




Save Me merupakan drama dari channel OCN yang bergenre misteri. Drama ini mengisahkan cerita yang sangat fresh yaitu tentang aliran sesat di Korea di sebuah kota kecil. Drama ini dibintangi oleh Taecyon (2 PM) sebagai Han Sang Hwan, Seo Ye Ji sebagai Im Sang Mi, Woo Do Hwan sebagai Seok Dong Chul dan lainnya.

Cerita ini dimulai ketika Im Sang Mi dan keluarganya pindah dari kota Seoul ke sebuah kota kecil bernama Mujigun. Im Sang Mi merupakan gadis yang sangat cantik dan memilki saudara kembar pria bernama Im Sang Jin yang memiliki kelainan pada kakinya. Im Sang Mi dan Im Sang Jin memasuki SMA di Mujigun dan mereka satu sekolah dengan 4 sekawan yang terdiri Han Sang Hwan, Seok Dong Chul, Woo Jung Hoon, dan Choi Man Hee. Selain bertemu dengan 4 sekawan, Im Sang Mi dan Keluarganya bertemu dengan orang-orang dari aliran Guseonwon yang terdiri dari seorang pendeta yang disebut Bapak Rohani, asisten wanita yang dipanggil apostel Kang dan seorang asisten pria yang dipanggil apostel Jo. Saat pertemuan pertama Im Sang Mi dengan Guseonwon, Bapak Rohani melakukan pelecehan seksual terhadapnya, namun Im Sang Mi tidak menceritakannya.


Im Sang Mi dan Im Sang Jin


Singkat cerita Im Sang Jin dibully oleh teman sekolahnya hingga bunuh diri. Setelah Im Sang Jin meninggal, sang ibu menjadi hilang akal dan seperti orang dungu. Akhirnya, sang ayah membawa sang ibu dan Im Sang Mi ke Guseonwon untuk berobat dan tinggal disana. Tempat Guseonwon berada merupakan sebuah kompleks yang memilki beberapa bangunan, yaitu tempat ibadah berbentuk seperti gereja, bangsal-bangsal perawatan, dan ruang untuk para gelandangan. Bapak Rohani dan asistennya membangun citra Guseonwon dengan sangat apik dan agamis. Guseonwon membantu para orang sakit dan juga gelandangan yang turut membantu kenyamanan Mujigun. Di Guseonwon, para jemaah sangat memuja Bapak Rohani. Bapak Rohani sudah setingkat seperti nabi yang dapat membawa para jemaah ke kapal keselamatan. Namun, kebaikan dan pemujaan tersebut hanya sebuah kebohongan bagi Im Sang Mi namun Im Sang Mi belum mempunyai bukti kuat. Yang jelas Im Sang Mi sangat yakin bahwa Bapak Rohani memiliki ketertarikan khusus pada diriya.


Bapak Rohani



Setelah menetap di Guseonwon selama 3 tahun, Im Sang Mi memulai pemberontakan dan mencoba untuk kabur. Dalam usahanya untuk kabur, Im Sang Mi bertemu lagi dengan Han Sang Hwan dan berkata “Save Me” lalu 4 sekawan pun kembali bersatu untuk menyelamatkan Im Sang Mi.


4 Sekawan


Ide dari drama ini sangat unik karena membawa hal yang sensitif seperti agama. Selain itu, setiap tokoh dari drama ini memiliki peran penting dengan Guseonwon. Tokoh tambahan seperti mantan narapidana, polisi patroli, dan gubernur Mujigun memiliki kisah sendiri yang tidak ada kaitannya dengan Im Sang Mi, namun di suatu titik, jalur mereka bertemu dan sama-sama memiliki kepentingan dengan Guseonwon. Im Sang Mi sebagai utama sangat cerdas dan tidak lemah (Gue paling sebel kalo tokoh utamanya lemah). Im Sang Mi meminta tolong setelah segala cara dilakukan, namun untuk menghancurkan Guseonwon memang tidak mungkin seorang diri. Saat menonton drama ini gue sangat deg-degan karena orang-orang di Guseonwon sangat mencurigakan. Gue ngerasa aliran sesat dapat menjerat siapa saja dan hal tersebut membuat drama ini terasa realistis. 


Promosi Guseonwon


Sebelum gue nonton drama ini, gue pernah baca di Webtoon Lookism tentang aliran sesat di Korea yang memuja dewa anjing. Dan ternyata kata temen gue, di Korea memang sedang panas-panasnya tentang aliran agama. Temen gue pun sempet ditawarin suatu aliran pas dia lagi jalan-jalan di Korea (persis banget kayak orang Guseonwon lagi promosi di jalanan). Oiya unsur romance nya cuma slight aja ya, mugkin Cuma 10%, jadi jangan berharap ada line atau adegan lovey-dovey ya.


3. Secret Forest

\          
Poster Drama (asianwiki)


           

Secret Forest merupakan drama dari channel tvN yang bergenre politik. Drama ini mengisahkan tentang korupsi di kejaksaan. Drama ini dibintagi oleh artis senior seperti Cho Seung Woo sebagai Hwang Shi Mok, Bae Doo Na sebagai Han Yeo Jin dan Yoo Jae Myung sebagai Lee Chang Joon.

Hwang Shi Mok merupakan seorang jaksa yang memiliki kepintaran rata-rata namun sangat emotionless karena suatu kelainan yang pernah dideritanya. Hwang Shi Mok merupakan jaksa yang sangat jujur dan anti-korupsi. Suatu hari, Hwang Shi Mok menemukan seorang mantan pengusaha kaya yang mati terbunuh di rumahnya. Mantan pengusaha kaya tersebut terkenal sebagai orang yang sering menyuap kejaksaan dengan uang dan wanita.

Hwang Shi-Mok menduga kasus tersebut adalah kasus pencurian karena adanya barang yang hilang. Namun, seiring berjalannya waktu, kasus tersebut menjadi kasus pembunuhan terencana dan melibatkan oknum kejaksaan. Kasus pembunuhan itu pun tidak luput dari kasus korupsi di kejaksaan. Akhirnya Hwang Shi Mok ditunjuk sebagai ketua panitia kecil yang dibentuk untuk memberantas korupsi di  kejaksaan (KPK mini dan sementara). Panitia kecil tersebut terdiri dari detektif polisi, jaksa, dan asisten jaksa.

Dalam memecahkan kasus pembunuhan dan korupsi ini, Hwang Shi Mok mencurigai semua orang termasuk atasannya (Lee Chang Joon). Satu-satunya yang Ia Percaya adalah Han Yeo Jin yang merupakan detektif polisi yang tergabung dalam panitia kecil.

Drama ini tidak ada unsur romansanya karena Hwang Shi Mok sangat datar bahkan ekspresi tersenyumnya dapat dihitung jari (walaupun gue berharap banget ada romansanya walau dikit haha -_-). Drama ini tidak berbelit-belit namun tetap apik dalam menyimpan rahasia sehingga penonton harus menonton sampai akhir. Karakter Hwang Shi Mok dan Han Yeo Jin digambarkan sangat profesional karena mereka memberantas korupsi dengan ketulusan mereka dan tidak ada motif pribadi. Selain itu, sifat Hwang Shi Mok yang mencurigai semua orang, membuat  penonton ikut menduga-duga siapa pelaku pembunuhannya.

Gue sangat suka drama ini karena tokoh utamanya tidak memiliki dendam pribadi, karena biasanya drama bergenre politik dan kasus-kasus kejahatan ada motif tertentu dari tokoh utama (misalnya ada kejadian masa kecil yang berhubungan dengan si penjahat).  Dan masalah korupsi lagi panas-panasnya di Indonesia jadi relatable banget. Jadi kebayang gimana berisikonya orang-orang KPK dalam bertugas dan gimana sulitnya mencari bukti korupsi yang bisa digunakan di meja hijau.

Para pemeran drama ini memang jarang main drama, tetapi mereka lebih sering main film. Bahkan, Bae Doona pernah membintangi film Hollywood ‘Cloud Atlas’ dan ‘Jupiter Ascending’. Oya Secret Forest memenangi Best Drama di The Seoul Award pada bulan Oktober lalu loh. Drama ini cocok banget buat yang suka drama serius dan udah  lelah dengan romace dan fantasy.

Oke segitu dulu review drama favourite gue, semoga bisa jadi referensi K-Drama yang mau kalian tonton ya


Sekian ;)

Comments

Popular posts from this blog

Berkunjung ke Perpustakaan Umum Kota Depok

Rekomendasi Film: The Departed (2006)

A Whisker Away, Film Netflix tentang Manusia yang Menjadi Kucing